STUDILMU Career Advice - 3 Kesalahan yang Umum Dilakukan di Tempat Kerja

3 Kesalahan yang Umum Dilakukan di Tempat Kerja


by STUDiLMU Editor
Posted on Mar 03, 2019

 
Pada titik tertentu kita mungkin akan merasa bosan dalam pekerjaan, sehingga kita tertidur disaat jam kerja, kita juga mudah kehilangan motivasi untuk melakukan pekerjaan dengan baik.
 
Ada beberapa kesalahan dari kebosanan yang kita alami, yang mungkin tidak bisa dimaafkan. Dan meskipun kita dapat memberikan fakta serta alasan logis bahwa hal tersebut adalah faktor ketidaksengajaan, namun semuanya tergantung pada diri kita sendiri untuk menghindari kesalahan-kesalahan tersebut.
 

1. Tidak Merespon Saat Rekan Kerja Memerlukan Bantuan Kita

Salah satu masalah saat merasa bosan adalah dengan mudah terperangkap dalam "proyek sampingan yang sangat cepat" ini. Meskipun kita tidak menyukai apa yang kita lakukan, orang-orang yang bekerja dengan kita tetap harus menyelesaikan apa yang harus mereka selesaikan. Jadi, yang mereka perlukan adalah bantuan kita dalam menyelesaikan proyek mereka, hal ini tergantung pada diri kita sendiri apakah kita akan mengikuti prosedur tersebut untuk membantu mereka terutama, saat mereka tidak dapat melangkah maju tanpa peranan dari kita, atau tidak?. 
 
Ini bukanlah kesalahan rekan kerja yang lain jika mereka tidak bahagia, tetapi sungguh, jangan mengabaikannya dengan tidak peduli tentang tenggat waktu yang mereka miliki.
 

2. Mengeluh di Kantor

Sebagai permulaan, kita berisiko memiliki seseorang yang tidak terlalu dekat untuk mendengar apa yang harus kita katakan dan curah-kan. Hal ini bisa sangat merusak karier kita terutama jika orang tersebut adalah seseorang yang pengadu. Tetapi yang lebih penting, kita mungkin lupa bahwa kita bekerja dengan beberapa orang yang cukup puas dengan pekerjaan mereka.
 
Hal ini bukan hanya membuat orang-orang itu menjadi jengkel terhadap apa yang kita sampaikan, tetapi mungkin mereka akan membantu kita untuk beralih ke sesuatu yang lebih menarik (baik di perusahaan saat ini atau di organisasi lain), maka ini bukanlah pertanda yang baik. Lagi pula, siapa yang ingin merekomendasikan orang yang selalu mengeluh tentang segala hal, bahkan setiap hari. Jawabannya? pasti tidak ada. 
 

3. Tidak Mencari Sesuatu Yang Baru

Disaat kita merasa bosan dengan apa yang dilakukan, segalanya terserah pada diri kita sendiri untuk melakukan suatu perubahan.
 
Apakah dengan mengambil tanggung jawab lebih yang mungkin lebih menarik yang dapat kita lakukan atau mencari suatu hal baru yang dapat dilakukan. Tidak ada yang mau menjadi sukarelawan untuk melakukan pekerjaan itu untuk kita.
 
Jika hanya pekerjaan yang membosankan namun sebenarnya kita merasa puas dengan perusahaan sekarang, coba pertimbangkan untuk mencari transfer internal.
 
Namun jika kita tidak merasa puas dengan pekerjaan serta perusahaan sekarang, mulailah melakukan pencarian kerja baru. Mungkin mencari pekerjaan yang baru adalah hal yang membosankan dan tidak pasti. Namun, ini adalah salah satu cara terbaik jika kita tidak ingin tinggal dalam kebosanan yang dirasakan sekarang dalam beberapa tahun kedepan.
 
Jika kita menyeret diri ke kantor dari hari Senin hingga Jumat untuk melakukan sesuatu yang kita tahu akan membuat kita mengantuk, jangan khawatir karena kita tidak sendirian. Namun, hal itu tidak membebaskan kita dari kesalahan dasar yang cenderung kita lakukan ketika kita tidak merasa bahwa apa yang kita lakukan adalah sesuatu yang menarik.
 
Jika kita tertarik untuk memperbaiki situasi sekarang, berpikirlah secara mendalam tentang bagaimana cara kita dapat memulai perubahan, karena kita bisa dan mampu melakukan perubahan yang lebih baik.
Featured Career Advices

Rahasia Sukses Wawancara Kerja: Pertanyaan yang Paling Sering Ditanyakan

Rahasia Sukses Wawancara Kerja: Pertanyaan yang Paling Sering Ditanyakan

Rahasia Sukses Wawancara Kerja: Pertanyaan yang Paling Sering Ditanyakan

Rahasia Sukses Wawancara Kerja: Pertanyaan yang Paling Sering Ditanyakan

Menggunakan Media Sosial untuk Meningkatkan Brand Awareness

Menggunakan Media Sosial untuk Meningkatkan Brand Awareness

Menggunakan Media Sosial untuk Meningkatkan Brand Awareness

Menggunakan Media Sosial untuk Meningkatkan Brand Awareness

Cara Mengatasi Overthinking untuk Tetap Produktif

Cara Mengatasi Overthinking untuk Tetap Produktif

Cara Mengatasi Overthinking untuk Tetap Produktif

Cara Mengatasi Overthinking untuk Tetap Produktif

Mengatasi “Quarter-Life Crisis”: Langkah Menuju Karier Impian

Mengatasi “Quarter-Life Crisis”: Langkah Menuju Karier Impian

Mengatasi “Quarter-Life Crisis”: Langkah Menuju Karier Impian

Mengatasi “Quarter-Life Crisis”: Langkah Menuju Karier Impian

Bagaimana ChatGPT dan AI Mengubah Cara Kita Bekerja?

Bagaimana ChatGPT dan AI Mengubah Cara Kita Bekerja?

Bagaimana ChatGPT dan AI Mengubah Cara Kita Bekerja?

Bagaimana ChatGPT dan AI Mengubah Cara Kita Bekerja?

5 Langkah Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kritis di Tempat Kerja

5 Langkah Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kritis di Tempat Kerja

5 Langkah Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kritis di Tempat Kerja

5 Langkah Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kritis di Tempat Kerja

Bagaimana Mengatasi Deadline Ketat Tanpa Stres Berlebihan

Bagaimana Mengatasi Deadline Ketat Tanpa Stres Berlebihan

Bagaimana Mengatasi Deadline Ketat Tanpa Stres Berlebihan

Bagaimana Mengatasi Deadline Ketat Tanpa Stres Berlebihan

Kenali Demensia Alzheimer Sejak Dini

Kenali Demensia Alzheimer Sejak Dini