STUDILMU Career Advice - 5 Cara Mengatasi Rasa Takut

5 Cara Mengatasi Rasa Takut


by STUDiLMU Editor
Posted on Oct 21, 2018

 
Rasa takut adalah musuh. Mahatma Gandhi mengatakannya seperti ini: “Musuh adalah ketakutan. Kami pikir itu adalah kebencian; tetapi itu adalah rasa takut.” Kita tahu bahwa salah satu tantangan terbesar yang kita hadapi adalah ketakutan yang merayap dan merayap dari faktor yang tidak diketahui:
 
Apakah saya akan kehilangan pekerjaan saya?
 
Akankah saya menemukan karir yang membuat saya bahagia?
 
Seperti apa bos baru saya nanti?
 
Bagaimana jika bisnis baru saya gagal?
 
Apakah saya akan menghasilkan cukup uang untuk membayar karyawan saya? 
 
Bagaimana saya dapat menabung dan memiliki uang yang cukup untuk tagihan saya, hipotek rumah, pendidikan anak-anak, dan pensiun?
 
Daftar pertanyaan yang berisi ketakutan datang terus dan menerus. Dan sedihnya, meskipun kita mungkin mencoba membaca semua buku yang bertemakan self-help, meneriakkan mantra yang mungkin akan membuat Anda yakin kembali, dan mendengarkan logika terbaik yang ditawarkan dan dipercayai oleh teman dan rekan, seringkali tidak dapat menghentikan rasa takut itu sendiri. 
 
Ketakutan terjadi di otak kita masing-masing, tetapi itu termanifestasi dalam tubuh Anda. Hal ini disebabkan oleh reaksi berantai yang dimulai ketika sinyal stimulus eksternal menyampaikan ke otak Anda bahwa ada sesuatu yang membuat stres. Lalu diakhiri dengan pelepasan bahan kimia yang menyebabkan jantung berdetak lebih cepat, telapak tangan menjadi berkeringat, dan perut terasa mulas dan mual.
 
Lalu, apa yang dapat dilakukan untuk menangkal rasa takut Anda? Bagaimana cara menghilangkan rasa takut? Setiap orang memang memiliki cara menghilangkan rasa takut yang berbeda-beda. Berikut adalah lima langkah yang terbukti secara ilmiah untuk menyingkirkan ‘monster’ yang berada di tas laptop dan tas kerja Anda.
 

1. Sediakan Waktu Dua Menit 

Mengatasi rasa takut harus dimulai dari diri sendiri. Ketika Anda mulai merasa cemas, Anda mungkin tidak mengetahuinya, tetapi napas Anda akan menjadi cepat dan pendek. Cara terbaik untuk cepat menenangkan diri adalah dengan mengambil napas yang lebih panjang dan lebih dalam. Gunakanlah metode “7-11”. Itu sesederhana kedengarannya. Tarik napas selama tujuh hitungan dan kemudian hembuskan selama 11 hitungan. Cobalah untuk melakukan ini selama dua menit. Anda akan kagum dengan hasilnya. Anda akan merasa lebih baik.

2. Ambil Langkah untuk Melarikan Diri

Terkadang melarikan diri dari sebuah situasi tertentu adalah cara yang baik untuk mendapatkan perspektif yang sangat dibutuhkan. Tontonlah film yang memiliki pesan kuat yang dapat  meneguhkan Anda. Film adalah salah satu langkah yang dapat menjadi cara terjitu dalam pelarian Anda. Film memberikan Anda kesempatan untuk tenggelam dalam kisah yang membantu Anda melupakan kekhawatiran sehari-hari. Cara lain untuk melarikan diri dapat juga tidur malam yang nyenyak, berjalan-jalan, atau berlari di pagi juga sore hari.
 

3. Luapkan Rasa Takut Anda

Cara terbaik untuk mengatasi rasa takut adalah dengan membiarkan rasa takut tersebut keluar dari diri Anda. Berbicara kepada teman atau bahkan menulisnya di jurnal dapat sangat membantu Anda. Ketika Anda merasa cemas, lalu menuliskannya pada buku catatan Anda, Anda membiarkan setiap pikiran negatif dan ketakutan irasional keluar di atas kertas, dan akhirnya Anda akan memiliki pikiran yang lebih baik, lebih positif.
 

4. Ajukan Pertanyaan Ekstrim

Tanya diri Anda, apa hal terburuk yang bisa terjadi? Jika Anda kehilangan pekerjaan Anda, apakah Anda tidak akan bisa makan? Akankah pasanganmu meninggalkanmu? Kenyataannya adalah ini: Banyak profesional yang bekerja dapat hidup dengan kurang dari hal yang mereka pikir akan mengancam mereka. Mengatasi pertanyaan ini dan menjawabnya dengan jujur adalah cara yang bagus untuk melihat gambaran besar dan kemudian Anda akan mulai merasa lebih baik. Metode keempat ini bisa dikategorikan sebagai cara menghilangkan ketakutan dalam diri sendiri. 

5. Ambil Tindakan

Salah satu alasan utama Anda merasa takut dengan pekerjaan Anda adalah karena terkadang Anda tidak merasa memegang kendali. Salah satu cara terbaik untuk menaklukkan kecemasan adalah dengan mengambil tindakan. Jika Anda tidak menyukai pekerjaan Anda, identifikasi kemungkinan baru untuk memiliki sebuah pekerjaan baru. Jika Anda tidak menghasilkan cukup uang untuk memenuhi kebutuhan, identifikasilah keterampilan yang dapat Anda pelajari untuk menjadi lebih berharga (dan menghasilkan). Intinya adalah ini: Tindakan yang tepat dapat membantu Anda memasuki ruang baru yang penuh dengan kemungkinan. 
 
Tindakan melahirkan kepercayaan dan keberanian. Jika Anda ingin menaklukkan rasa takut, jangan duduk di rumah dan memikirkannya. Pergilah keluar, carilah kesibukan yang membuat Anda dapat menaklukkan setiap rasa takut Anda. 
Featured Career Advices

Menyeimbangkan Kecepatan dan Ketelitian: Kunci Kerja Efisien

Menyeimbangkan Kecepatan dan Ketelitian: Kunci Kerja Efisien

Menyeimbangkan Kecepatan dan Ketelitian: Kunci Kerja Efisien

Tantangan Konsistensi dan Langkah-Langkah untuk Tetap Konsisten

Tantangan Konsistensi dan Langkah-Langkah untuk Tetap Konsisten

Tantangan Konsistensi dan Langkah-Langkah untuk Tetap Konsisten

Mengenal Microsoft Excel: Aplikasi Pengolah Data yang Efisien

Mengenal Microsoft Excel: Aplikasi Pengolah Data yang Efisien

Mengenal Microsoft Excel: Aplikasi Pengolah Data yang Efisien

Mengenal Microsoft Excel: Aplikasi Pengolah Data yang Efisien

Penjadwalan dan Pembuatan Kalender Konten di TikTok

Penjadwalan dan Pembuatan Kalender Konten di TikTok

Penjadwalan dan Pembuatan Kalender Konten di TikTok

Penjadwalan dan Pembuatan Kalender Konten di TikTok

Alasan Generasi Z Memilih TikTok sebagai Sumber Informasi Utama

Alasan Generasi Z Memilih TikTok sebagai Sumber Informasi Utama

Alasan Generasi Z Memilih TikTok sebagai Sumber Informasi Utama

Alasan Generasi Z Memilih TikTok sebagai Sumber Informasi Utama

Tips Tampil Percaya Diri Tanpa Terlihat Berlebihan di Kantor

Tips Tampil Percaya Diri Tanpa Terlihat Berlebihan di Kantor

Tips Tampil Percaya Diri Tanpa Terlihat Berlebihan di Kantor

Tips Tampil Percaya Diri Tanpa Terlihat Berlebihan di Kantor

Pentingnya Penampilan dan Perawatan Diri di Tempat Kerja

Pentingnya Penampilan dan Perawatan Diri di Tempat Kerja

Pentingnya Penampilan dan Perawatan Diri di Tempat Kerja

Pentingnya Penampilan dan Perawatan Diri di Tempat Kerja

Tips Makeup Ideal Berdasarkan Jenis Kulit Wajah

Tips Makeup Ideal Berdasarkan Jenis Kulit Wajah

Tips Makeup Ideal Berdasarkan Jenis Kulit Wajah

Tips Makeup Ideal Berdasarkan Jenis Kulit Wajah