STUDILMU Career Advice - Ingin Hasil Kerja Lebih Baik? Lakukan 8 Hal ini.

Ingin Hasil Kerja Lebih Baik? Lakukan 8 Hal ini.


by STUDiLMU Editor
Posted on Mar 17, 2019

 
Jika Anda membaca ini, Anda mungkin telah melakukan sesuatu yang baik dalam karier anda. Anda menyelesaikan setiap pekerjaan tepat waktu, Anda belajar, dan bahkan tim Anda senang dengan kinerja Anda secara keseluruhan. Tetapi Anda juga tahu bahwa Anda tidak sempurna. Segala yang Anda lakukan menyisakan ruang untuk perbaikan, dan sebagai seseorang yang didorong dan peduli dengan pertumbuhan, Anda selalu tertarik dengan cara-cara yang dapat terus membuat Anda menjadi seorang yang ahli. Berikut adalah delapan hal yang dapat Anda lakukan untuk memberikan hasil pekerjaan yang lebih baik.
 

1. Pengelolaan waktu yang baik

Anda jarang melewatkan tenggat waktu dan Anda merasa seperti hari-hari Anda dihabiskan dengan baik. Tetapi, terkadang Anda menemukan diri Anda menghabiskan lebih banyak waktu dari yang Anda inginkan untuk mengerjakan proyek, atau menjadi terganggu dan harus tinggal di kantor lebih lambat dari biasanya. Dan, Anda sebenarnya tidak memiliki strategi manajemen waktu yang resmi, yang membuatnya Anda sulit untuk selalu tetap fokus dan bekerja secara efisien.
 
Hal yang dapat Anda lakukan untuk menjadi lebih baik
Pernahkah Anda berpikir tentang memblokir waktu di kalender Anda untuk memastikan Anda melakukan semuanya tepat ketika Anda menginginkannya? Atau, mengambil jeda sebentar dengan lebih sering sehingga Anda tidak menemukan diri Anda menggulir melalui media sosial selama satu jam? Atau, bagaimana dengan mencoba strategi teliti-rencanakan-hubungkan yang sempurna bagi mereka yang suka menghabiskan waktu? Kadang-kadang solusinya sesederhana, yaitu perencanaan yang strategis.
 

2. Tetap teratur

Tidak seperti meja rekan Anda yang gunung-gunungnya secara perlahan masuk ke wilayah anda, mungkin Anda memiliki meja kerja yang cukup rapi dan bersih. Kotak masuk dan desktop Anda tidak terlalu mengerikan untuk dilihat, tetapi terkadang ada catatan penting yang hilang secara acak, daftar pekerjaan yang terlupakan, dan beberapa berkas yang menjadi sulit untuk ditemukan.
 
Hal yang dapat Anda lakukan untuk menjadi lebih baik
Pastikan bahwa meja kerja Anda tetap memberikan ruang yang cukup untuk dapat dikelola. Untuk kotak masuk anda, Anda mungkin ingin mempertimbangkan untuk menggunakan filter untuk mengelompokkan penyimpanan berbagai jenis pesan bersama. Atau, manfaatkan fitur baru Gmail untuk membuat setiap berkas tetap berada di posisi atas.  
 
Bagaimana dengan desktop anda? Lakukan sebuah perubahan cepat dalam mengubah cara Anda bekerja di komputer. Akhirnya, jika Anda tidak memilikinya, pertimbangkan untuk berinvestasi dengan membuat agenda perencanaan untuk mengatur setiap bagian dari kehidupan anda.
 

3. Memiliki pertemuan

Setiap pertemuan yang Anda miliki telah berjalan dengan cukup produktif. Tetapi saat Anda merasa bingung akan sesuatu, Anda sudah sangat akrab dengan sebuah pemetaan ide yang berlangsung selama 30 menit.

Hal yang dapat Anda lakukan untuk menjadi lebih baik
Agenda pertemuan bisa sangat membantu Anda untuk tetap berada pada topik suatu pertemuan. Anda juga belajar cara untuk berbicara dengan seseorang yang selalu terlambat. Ini dapat membantu Anda menghindari masalah sebuah pertemuan yang akan memakan waktu ekstra panjang. Terakhir, pastikan Anda melakukan persiapan sebelumnya sehingga percakapan akan berlangsung secara efisien mungkin. Atau, Anda dapat mempertimbangkan untuk tidak mengadakan rapat sama sekali dan mengirim email sebagai gantinya. Ini dapat segera mengubah pertemuan yang tidak produktif menjadi hal yang lebih produktif.
 

4. Bekerja dengan rekan kerja Anda

Secara umum, Anda dan rekan Anda cenderung akrab. Tetapi terkadang Anda mengalami perpecahan atau pergesekan sehingga Anda harus berurusan dengan mereka dan menyebabkan berkurangnya kualitas pekerjaan masing-masing. Bukankah kita semua ingin menghindari konflik-konflik tersebut? Anda dan rekan Anda pasti akan memilih untuk tidak memiliki pergesekan dalam pekerjaan anda. 

Hal yang dapat Anda lakukan untuk menjadi lebih baik
Pelajari dan praktikkanlah cara untuk berbicara dengan rekan kerja yang suka merendahkan Anda atau dengan rekan kerja yang malas sehingga Anda dapat menyelesaikan masalah apapun secara efektif dan profesional. Satu lagi, mainkan peran Anda dengan gaya bahasa berbeda untuk setiap orang yang Anda temui. Anda dapat menggunakan kiat ini untuk membuat orang lebih menghargai anda.
 

5. Bekerja dengan atasan Anda

Anda pasti selalu berusaha untuk menghormati atasan Anda, paling tidak Anda berusaha untuk bersikap ramah dengannya. Anda juga selalu mencari cara untuk mendapatkan sisi baik atasan Anda.

Hal yang dapat Anda lakukan untuk menjadi lebih baik
Apakah Anda melakukan pengecekan pekerjaan Anda secara teratur dengan atasan Anda? Anda harus melakukannya jika Anda ingin selalu berada di irama yang sama dengan atasan dan anggota tim lainnya. Kebiasaan ini pasti akan mengesankan atasan anda. Bahkan jika atasan Anda adalah seorang atasan yang paling sulit sekalipun, ia pasti akan terkesan saat Anda meminta waktu untuk berdiskusi bersama dengannya tentang daftar pekerjaan yang telah Anda lakukan setidaknya selama 15 menit. karyawan terbaik menanyakan kepada atasan mereka pertanyaan-pertanyaan ini secara teratur.
 

6. Memberi umpan balik

Anda mungkin berpikir bahwa Anda adalah seorang yang pandai dalam membuat orang lain tahu ketika Anda tidak setuju akan suatu hal, tetapi terkadang umpan balik Anda tidak dipertimbangkan. Bagaimana cara agar Anda bisa memberikan umpan balik yang konstruktif dan dapat memotivasi juga menghormati anggota tim lainnya?
 
Hal yang dapat Anda lakukan untuk menjadi lebih baik
Pelajarilah cara untuk memberi umpan balik yang kuat kepada orang yang Anda sukai serta kepada orang yang tidak menginginkannya. Memaparkan umpan balik di depan umum merupakan cara terbaik untuk memberikan saran terhadap orang lain, baik yang Anda sukai ataupun tidak.

7. Membangun koneksi 

Tentu saja, terkadang Anda menghabiskan waktu bersama dengan pergi ke sebuah kedai kopi bersama rekan kerja lama atau hanya sekedar mengomentari sebuah pembaruan dari atasan sebelumnya. Tetapi yang Anda lakukan tidak lebih dari sekadar sebuah perkenalan singkat. Padahal Anda tahu bahwa memiliki hubungan profesional yang kuat adalah salah satu kunci kesuksesan Anda.
 
Hal yang dapat Anda lakukan untuk menjadi lebih baik
Jika rekan kerja Anda melihat profil media sosial Anda lalu mengundang pertemanan, jangan hanya mengintai mereka, tanggapi! Dan pastikan Anda juga mengirimkan ucapan terima kasih yang penuh perhatian setiap kali seseorang melakukan sesuatu yang baik untuk anda. Ingatlah bahwa hal-hal kecil memiliki dampak besar yang tidak banyak diketahui. Jadi Anda juga dapat membangun koneksi Anda melalui jaringan media sosial 15 menit ini untuk menjaga hubungan antara Anda dan rekan kerja Anda tetap hangat, dan rekan kerja Anda akan selalu bersedia jika Anda membutuhkannya.
 

8. Berpikir jangka panjang

Anda mungkin memiliki gagasan yang kurang jelas tentang arah yang harus Anda tuju dalam karier anda. Tetapi Anda tidak benar-benar memiliki rencana konkret yang telah Anda susun untuk mencapai tujuan anda.
 
Lakukan dengan lebih baik
Pertama, pahamilah hal-hal yang dapat membantu Anda dalam mencapai tujuan karier anda. Jika tidak, bagaimana Anda akan mencapainya? Kemudian, definisikan kesuksesan itu sendiri untuk diri anda. Anda dapat mendefinisikan dengan bentuk ataupun hal yang menurut Anda Anda telah mencapai sebuah kesuksesan tersebut. Setelah Anda melakukannya, berlatihlah untuk menguraikan gambaran Anda tentang sebuah masa depan yang ideal bagi Anda dan cara yang akan Anda tempuh untuk mencapainya. 
 
Pelajaran apa yang dapat Anda ambil dari artikel ini? Sebuah pencapaian tinggi membutuhkan kemauan dan usaha yang tinggi juga. Karyawan terbaik tidak akan membiarkan pertumbuhan mereka berada pada suatu jalan buntu, tetapi karyawan terbaik mampu untuk lebih memahami bahwa selalu ada yang harus dilakukan dan dipelajari dari setiap hal yang dihadapi.
Featured Career Advices

Menyeimbangkan Kecepatan dan Ketelitian: Kunci Kerja Efisien

Menyeimbangkan Kecepatan dan Ketelitian: Kunci Kerja Efisien

Menyeimbangkan Kecepatan dan Ketelitian: Kunci Kerja Efisien

Tantangan Konsistensi dan Langkah-Langkah untuk Tetap Konsisten

Tantangan Konsistensi dan Langkah-Langkah untuk Tetap Konsisten

Tantangan Konsistensi dan Langkah-Langkah untuk Tetap Konsisten

Mengenal Microsoft Excel: Aplikasi Pengolah Data yang Efisien

Mengenal Microsoft Excel: Aplikasi Pengolah Data yang Efisien

Mengenal Microsoft Excel: Aplikasi Pengolah Data yang Efisien

Mengenal Microsoft Excel: Aplikasi Pengolah Data yang Efisien

Penjadwalan dan Pembuatan Kalender Konten di TikTok

Penjadwalan dan Pembuatan Kalender Konten di TikTok

Penjadwalan dan Pembuatan Kalender Konten di TikTok

Penjadwalan dan Pembuatan Kalender Konten di TikTok

Alasan Generasi Z Memilih TikTok sebagai Sumber Informasi Utama

Alasan Generasi Z Memilih TikTok sebagai Sumber Informasi Utama

Alasan Generasi Z Memilih TikTok sebagai Sumber Informasi Utama

Alasan Generasi Z Memilih TikTok sebagai Sumber Informasi Utama

Tips Tampil Percaya Diri Tanpa Terlihat Berlebihan di Kantor

Tips Tampil Percaya Diri Tanpa Terlihat Berlebihan di Kantor

Tips Tampil Percaya Diri Tanpa Terlihat Berlebihan di Kantor

Tips Tampil Percaya Diri Tanpa Terlihat Berlebihan di Kantor

Pentingnya Penampilan dan Perawatan Diri di Tempat Kerja

Pentingnya Penampilan dan Perawatan Diri di Tempat Kerja

Pentingnya Penampilan dan Perawatan Diri di Tempat Kerja

Pentingnya Penampilan dan Perawatan Diri di Tempat Kerja

Tips Makeup Ideal Berdasarkan Jenis Kulit Wajah

Tips Makeup Ideal Berdasarkan Jenis Kulit Wajah

Tips Makeup Ideal Berdasarkan Jenis Kulit Wajah

Tips Makeup Ideal Berdasarkan Jenis Kulit Wajah