STUDILMU Career Advice - Mengenal Jenis-Jenis Mind Map

Mengenal Jenis-Jenis Mind Map


by STUDiLMU Editor
Posted on Mar 28, 2022

Sebelum mulai membuat Mind Map sebaiknya kita mempelajari lebih dahulu mengenai jenis-jenis dari Mind Map. Berikut ini jenis-jenis Mind Map yang harus Anda ketahui, di antaranya sebagai berikut:


1.      Mind Map Silabus

Mind Map Silabus merupakan Mind Map yang mungkin paling sering kita temui.

Jenis Mind Map Silabus atau biasa juga disebut dengan Mind Map Makro digunakan untuk membantu memberikan gambaran mengenai apa yang sedang dan telah dipelajari atau sedang Anda kerjakan. Mind Map ini biasanya memiliki ukuran besar dan dipajang pada dinding atau papan sebagai sarana peletakan. Apakah Anda pernah melihat Mind Map jenis ini di kantor? Di sekolah? Atau di universitas Anda?

Ya, Mind Map silabus sering kali dipajang di kantor, sekolah, atau universitas untuk membantu Anda mempelajari suatu materi.

 

2.      Mind Map Bab

Mind Map merupakan sebuah pemetaan pikiran berbentuk ringkasan yang dibuat berdasarkan poin-poin penting dalam suatu permasalahan atau materi pembelajaran dengan tujuan untuk mempermudah pada saat mengingat dan membacanya. Jika menggunakan jenis Mind Map ini, Anda tidak perlu repot lagi untuk membuat kategorisasi karena Anda bisa melihatnya pada daftar isi buku atau bab. Mind Map jenis ini membuat kita mampu melihat berbagai ringkasan dari setiap bab yang ada. Dengan begini, buku yang memiliki banyak halaman tidak akan menjadi masalah lagi bagi Anda. Laporan bulanan dan laporan tahunan pekerja Anda juga akan dapat Anda ringkas dan pahami dengan lebih mudah.

 

3.      Mind Map Paragraf

Jenis Mind Map yang terakhir adalah Mind Map Paragraf. Mind Map ini mampu memberikan  informasi secara lengkap dan mendetail. Tidak hanya sekadar melihat kata kunci tunggal saja tetapi juga deskripsi singkat dari setiap bab. Sehingga informasi yang disampaikan jauh lebih lengkap dan kompleks.

 

Menurut Anda, jenis Mind Map manakah yang paling menarik?

Atau beberapa dari Anda mungkin sudah pernah membuat salah satu jenis Mind Map di atas, ya!

Apa pun jenis Mind Map yang Anda gunakan, Anda tetap akan mendapatkan banyak manfaat saat menggunakannya. Kini saatnya Anda mulai berkreasi dan membuat Mind Map sesuai dengan jenis yang Anda butuhkan.

Selamat mencoba!

 

Source:

Bobby Deporter dan Mike Hernarcki. (2011). Quantum Learning. Bandung : Kaifa.

https://www.edrawsoft.com/3-basic-mind-map-types.html

https://www.hashmicro.com/blog/get-to-know-mind-map-definition-types-and-benefits/

12 Halaman Selanjutnya
Featured Career Advices

Menyeimbangkan Kecepatan dan Ketelitian: Kunci Kerja Efisien

Menyeimbangkan Kecepatan dan Ketelitian: Kunci Kerja Efisien

Menyeimbangkan Kecepatan dan Ketelitian: Kunci Kerja Efisien

Tantangan Konsistensi dan Langkah-Langkah untuk Tetap Konsisten

Tantangan Konsistensi dan Langkah-Langkah untuk Tetap Konsisten

Tantangan Konsistensi dan Langkah-Langkah untuk Tetap Konsisten

Mengenal Microsoft Excel: Aplikasi Pengolah Data yang Efisien

Mengenal Microsoft Excel: Aplikasi Pengolah Data yang Efisien

Mengenal Microsoft Excel: Aplikasi Pengolah Data yang Efisien

Mengenal Microsoft Excel: Aplikasi Pengolah Data yang Efisien

Penjadwalan dan Pembuatan Kalender Konten di TikTok

Penjadwalan dan Pembuatan Kalender Konten di TikTok

Penjadwalan dan Pembuatan Kalender Konten di TikTok

Penjadwalan dan Pembuatan Kalender Konten di TikTok

Alasan Generasi Z Memilih TikTok sebagai Sumber Informasi Utama

Alasan Generasi Z Memilih TikTok sebagai Sumber Informasi Utama

Alasan Generasi Z Memilih TikTok sebagai Sumber Informasi Utama

Alasan Generasi Z Memilih TikTok sebagai Sumber Informasi Utama

Tips Tampil Percaya Diri Tanpa Terlihat Berlebihan di Kantor

Tips Tampil Percaya Diri Tanpa Terlihat Berlebihan di Kantor

Tips Tampil Percaya Diri Tanpa Terlihat Berlebihan di Kantor

Tips Tampil Percaya Diri Tanpa Terlihat Berlebihan di Kantor

Pentingnya Penampilan dan Perawatan Diri di Tempat Kerja

Pentingnya Penampilan dan Perawatan Diri di Tempat Kerja

Pentingnya Penampilan dan Perawatan Diri di Tempat Kerja

Pentingnya Penampilan dan Perawatan Diri di Tempat Kerja

Tips Makeup Ideal Berdasarkan Jenis Kulit Wajah

Tips Makeup Ideal Berdasarkan Jenis Kulit Wajah

Tips Makeup Ideal Berdasarkan Jenis Kulit Wajah

Tips Makeup Ideal Berdasarkan Jenis Kulit Wajah