STUDILMU Career Advice - SIAPAKAH CUSTOMER ANDA?

SIAPAKAH CUSTOMER ANDA?


by STUDiLMU Editor
Posted on Nov 30, 2017

 

Pengertian Customer

Apa itu customer? dan siapakah customer? Customer atau pelanggan adalah istilah yang merujuk pada individu, kelompok atau perusahaan yang membeli barang atau jasa yang dihasilkan dalam ekonomi. 
 
Untuk mengetahui siapa saja customer kita, kita perlu memahami apakah kita bergerak di bidang penjualan, distribusi, pendidikan, kesehatan atau kuliner? Apapun itu, kita semua pasti memiliki customer atau pelanggan sendiri. Pembeli, pemakai jasa, pengecer, siswa, pasien, penumpang, apapun sebutannya, mereka adalah customer kita. Petugas administrasi, kasir, pelayan toko, bagian gudang, pengantaran, pengepakan, karyawan dari departemen atau bagian apapun, mereka juga adalah customer kita. Setiap orang adalah customer. Karena merekalah yang menjamin kelangsungan hidup bisnis kita. 
 
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, Konsumen (consumer) diartikan sebagai pemakai barang hasil produksi; penerima pesan iklan; dan pemakai jasa (pelanggan dsb). Sedangkan Pelanggan (customer) berarti orang yang secara continue dan berulang kali datang ke tempat yang sama untuk memuaskan keinginannya dengan memiliki suatu produk atau mendapatkan suatu jasa dan memuaskan produk atau jasa tersebut (Lupiyoadi, 2001). Kini, Konsumen dan Pelanggan dianggap memiliki karakteristik sama, yaitu semua orang yang menuntut organisasi untuk memenuhi standar kualitas tertentu, dan karena itu memberikan pengaruh pada kinerja organisasi. Ada pula yang mendefinisikan Customer sebagai setiap orang, unit atau pihak dengan siapa kita bertransaksi, baik langsung maupun tidak langsung dalam penyediaan produk. Dalam hal ini terdapat tiga pemahaman tentang customer, yaitu:
 
(1) Orang yang tidak tergantung pada perusahaan, tetapi sebaliknya;
(2) Orang yang membawa perusahaan untuk mengikuti keinginannya; dan
(3) Orang yang teramat penting yang harus dipuaskan.
 
Teori perihal customer atau pelanggan yang banyak digunakan dalam Customer Service mengemukakan adanya dua jenis pelanggan, yaitu: 
 
  • Pelanggan eksternal, yaitu yang dapat didefinisikan sebagai seseorang yang menggunakan layanan produk dan mempengaruhi skala produk atau layanan tersebut.
  • Pelanggan internal, adalah setiap orang yang terlibat dalam proses pemberian produk dan layanan. Misalnya dalam dunia pendidikan, pelanggan eksternal adalah siswa, orang tua siswa dan masyarakat luas. Sedangkan pelanggan internal adalah seluruh staf, guru, dan pemimpin yang terlibat dalam operasional sekolah dan berperan besar dalam menentukan kualitas sumber daya manusia, proses, dan lingkungan yang berhubungan dengan jasa. Berdasarkan lingkupnya, dibedakan menjadi 3 tipe pelanggan.

 

Terlepas dari pendapat mana yang Anda setujui, harus diingat bahwa setiap pelanggan mendukung bisnis kita terus berlangsung. Any business with customers is in the "People" business. Customers lah yang menuntut (perusahaan) kita untuk memenuhi suatu standar kualitas tertentu atau panduan (SOP), dan karena itu akan memberikan pengaruh pada performa (perusahaan) kita. Customer tidak bergantung pada kita, tetapi kita yang bergantung pada mereka. Customer yang membawa kita kepada keinginannya. Mereka adalah orang yang teramat penting yang harus dipuaskan.
 
Jika ingin menyelenggarakan training Customer Service, silakan menghubungi kami di:
021 29578599 (Hunting)
021 29578602 (Hunting)
0821 1199 7750 (Mobile)
0813 8337 7577 (Mobile)
info@studilmu.com
Featured Career Advices

Menyeimbangkan Kecepatan dan Ketelitian: Kunci Kerja Efisien

Menyeimbangkan Kecepatan dan Ketelitian: Kunci Kerja Efisien

Menyeimbangkan Kecepatan dan Ketelitian: Kunci Kerja Efisien

Tantangan Konsistensi dan Langkah-Langkah untuk Tetap Konsisten

Tantangan Konsistensi dan Langkah-Langkah untuk Tetap Konsisten

Tantangan Konsistensi dan Langkah-Langkah untuk Tetap Konsisten

Mengenal Microsoft Excel: Aplikasi Pengolah Data yang Efisien

Mengenal Microsoft Excel: Aplikasi Pengolah Data yang Efisien

Mengenal Microsoft Excel: Aplikasi Pengolah Data yang Efisien

Mengenal Microsoft Excel: Aplikasi Pengolah Data yang Efisien

Penjadwalan dan Pembuatan Kalender Konten di TikTok

Penjadwalan dan Pembuatan Kalender Konten di TikTok

Penjadwalan dan Pembuatan Kalender Konten di TikTok

Penjadwalan dan Pembuatan Kalender Konten di TikTok

Alasan Generasi Z Memilih TikTok sebagai Sumber Informasi Utama

Alasan Generasi Z Memilih TikTok sebagai Sumber Informasi Utama

Alasan Generasi Z Memilih TikTok sebagai Sumber Informasi Utama

Alasan Generasi Z Memilih TikTok sebagai Sumber Informasi Utama

Tips Tampil Percaya Diri Tanpa Terlihat Berlebihan di Kantor

Tips Tampil Percaya Diri Tanpa Terlihat Berlebihan di Kantor

Tips Tampil Percaya Diri Tanpa Terlihat Berlebihan di Kantor

Tips Tampil Percaya Diri Tanpa Terlihat Berlebihan di Kantor

Pentingnya Penampilan dan Perawatan Diri di Tempat Kerja

Pentingnya Penampilan dan Perawatan Diri di Tempat Kerja

Pentingnya Penampilan dan Perawatan Diri di Tempat Kerja

Pentingnya Penampilan dan Perawatan Diri di Tempat Kerja

Tips Makeup Ideal Berdasarkan Jenis Kulit Wajah

Tips Makeup Ideal Berdasarkan Jenis Kulit Wajah

Tips Makeup Ideal Berdasarkan Jenis Kulit Wajah

Tips Makeup Ideal Berdasarkan Jenis Kulit Wajah