Material Requirement Planning
×
 Bahasa Indonesia
 Material Requirement Planning



Instructed by: Widianto Iswanto, S.T.

Tentang Kursus Ini

Organisasi manufacturing, apa pun produk yang dibuatnya, akan menghadapi masalah praktis sehari-hari yang sama yaitu ketika pelanggan menginginkan produk tersedia tetapi lebih cepat dari lead time pembuatannya. 
 
Sering kali keputusan yang salah dari perusahaan pada area ini membuat perusahaan rugi. Misalnya, membeli material dengan jumlah yang tidak tepat, membeli material dengan jumlah tepat tetapi kedatangannya terlambat, memesan material terlambat sehingga pada saat diperlukan material belum tersedia, atau material dipesan terlalu cepat sehingga material iventory terlalu banyak pada suatu periode tertentu. Untuk itulah diperlukan perencanaan yang tepat dalam pengadaan material dengan menggunakan Material Requirement Planning.
 
Tujuan umum pelatihan online ini adalah peserta mampu membuat perhitungan dan perencanaan material yang efektif menggunakan MRP (Material Requirement Planning).

APA PERSYARATAN MENGIKUTI KURSUS INI?

⠀⠀ Tidak ada.


APA YANG SAYA DAPATKAN DARI KURSUS INI?
  • ⠀⠀⠀Menjelaskan pengertian Material Requirement Planning (MRP)
  • ⠀⠀⠀Menyebutkan tujuan dan manfaat MRP
  • ⠀⠀⠀Menjelaskan istilah-istilah yang sering digunakan dalam MRP
  • ⠀⠀⠀Menjelaskan keterkaitan MRP dengan metode lain dalam Production Planning and Inventory Control (PPIC)
  • ⠀⠀⠀Menyebutkan prasyarat dan asumsi dalam pembuatan MRP
  • ⠀⠀⠀Menyebutkan input dan output dalam MRP
  • ⠀⠀⠀Menjelaskan langkah-langkah penerapan MRP
  • ⠀⠀⠀Membuat tabel perhitungan MRP
  • ⠀⠀⠀Mengidentifikasi perbedaan metode MRP dan JIT (Just In Time)
SIAPA YANG MENJADI TARGET AUDIENS KURSUS INI?
  • ⠀⠀⠀Staf, supervisor, manajer, dan semua level yang menangani perencanaan material (Material Planning)
  • ⠀⠀⠀Staf, supervisor, manajer , dan semua level yang menangani PPIC (Production Planning and Inventory Control)
  • ⠀⠀⠀Staf, supervisor, manajer, dan semua level yang menangani Supply Chain
  • ⠀⠀⠀Staf, supervisor, manajer , dan semua level yang menangani Operasional
  • ⠀⠀⠀Staf, supervisor, manajer , dan semua level yang menangani Produksi
  • ⠀⠀⠀Setiap profesional yang hendak memahami tentang Material Requirement Planning

Kurikulum

Section 1 : Mengenal MRP (Material Requirement Planning)
Lecture 1 : Definisi Material Requirement Planning
00:04:37
Lecture 2 : Video: What is Materials Requirement Planning (MRP)?
Lecture 3 : MRP dalam Production Planning and Inventory Control (PPIC)
00:05:47
Lecture 4 : Video: MRP dalam Production Planning and Inventory Control
Lecture 5 : Lembar Belajar: MRP dalam PPIC [Soal]
Lecture 6 : Lembar Belajar: MRP dalam PPIC [Jawaban]
Lecture 7 : Perencanaan Kebutuhan Material dengan MRP
00:04:32
Lecture 8 : Lembar Belajar: Istilah-Istilah dalam MRP [Soal]
Lecture 9 : Lembar Belajar: Istilah-Istilah dalam MRP [Jawaban]
: Quiz: Mengenal MRP (Material Requirement Planning)
Section 2 : Membuat MRP
Lecture 1 : Langkah-Langkah Penerapan MRP
00:05:41
Lecture 2 : Tabel dan Rumus dalam MRP
00:02:13
Lecture 3 : Lampiran: Tabel dan Rumus dalam MRP
Lecture 4 : Pembuatan MRP
00:02:35
Lecture 5 : Ordering Quantity, Lead Time, Safety Stock, dan Beginning Inventory
00:05:40
Lecture 6 : Projected Demand, Scheduled Receipt, dan Planned Order Release
00:02:53
Lecture 7 : Lembar Belajar: Latihan Perhitungan MRP [Soal]
Lecture 8 : Lembar Belajar: Latihan Perhitungan MRP [Jawaban]
Lecture 9 : Video: MRP Excel Tutorial
: Quiz: Membuat MRP
Section 3 : MRP vs JIT
Lecture 1 : Manfaat dan Masalah Utama Material Requirement Planning (MRP)
00:04:50
Lecture 2 : Manfaat dan Masalah Utama Just In Time (JIT)
00:03:40
Lecture 3 : Karakteristik MRP dan JIT
00:04:47
Lecture 4 : Lembar Belajar: Perbedaan MRP dan JIT [Soal]
Lecture 5 : Lembar Belajar: Perbedaan MRP dan JIT [Jawaban]
Lecture 6 : Video: 5 Tips for Making Material Planning More Effective
Lecture 7 : Form Tindak Lanjut Implementasi
Lecture 8 : Course Summary
: Quiz: MRP vs JIT
Section 4 : Final Test
: Final Test

Latar Belakang Instruktur

Studilmu Instructor

Widianto Iswanto, S.T.

Widianto adalah lulusan Executive Class National University of Singapore dan Sarjana Teknik dari Universitas Indonesia. Pengalaman beliau sebagai Director of Engineering, R&D, QC and Business Process Management di PT Griya Miesejati (Bakmi GM Restaurant Chain) serta Supply Chain Director dan Manufacturing & RnD Director di PT Sanghiang Perkasa Kalbe Nutritionals (Kalbe Farma) telah membuatnya ahli di bidang operation, manufacturing, dan leadership. Sebelumnya, Widianto juga berpengalaman sebagai manager dan internal konsultan di PT Astra International Tbk bagi Astra group. Beliau sebagai internal konsultan bagi beberapa perusahaan dalam naungan Astra group dan juga membawakan pelatihan Toyota Production System, Consulting Skills, serta beberapa pelatihan mandatory di Astra Group.

 

Widianto juga sering diundang menjadi dosen tamu di Universitas Indonesia, Universitas Widyatama, dan beberapa universitas lainnya. Keahlian beliau dalam operation & productivity management juga membuatnya dipercaya sebagai pengajar dalam topik-topik Business Process Reengineering, Supply Chain Management, Logistic & Distribution, dan Process Improvement. Sekaligus, beliau juga pernah membantu Badan Standarisasi Nasional sebagai instruktur ISO 9000. Passion beliau dalam membagikan pengetahuan dan keahlian yang dimilikinya membuat beliau dikenal sebagai mentor dan pemimpin yang menciptakan pemimpin-pemimpin hebat di generasi mendatang.

REKOMENDASI KURSUS